Teruntuk Lelaki Bermata Semesta

Matamu semesta,

ragamu surga.

Jarimu hangat,

pelukmu semangat.

Kepalamu lautan,

Senyummu kehangatan.

Bahumu kokoh,

pandanganmu utuh.

Langkahmu cerdas,

omonganmu bernas.

Kata-katamu apa adanya,

lakumu benar adanya.

Satu yang berkunci, hatimu.

Boleh aku bertamu?

.

.

.

Bandung, 2020-10-07

Ivy

*biru yang tengah berbunga-bunga

—–

2021

NB: Terima kasih untuk pengalaman singkat yang intens. Seperti tak segala hal itu selamanya, pun rasa-rasa yang ada


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *