Aku seperti yang kamu tau nona, sangat senang melakukan perjalanan. Mengapa? Ntah.. Kadang menurutku perjalanan itu seperti pelajaran. Perjalan selalu mengajarkanmu banyak hal, ntah di setiap waktu yang dihabiskan, ntah di setiap usaha yang dibutuhkan, ntah di tujuan yang ingin dicapai.
Untukku pribadi, aku menikmati setiap menit dan waktu yang dibutuhkan untuk mencapai tempat tersebut. Rasa berdebar-debar bercampur asa yang meluap, adrenalin yang meningkat. Bukankah setiap perjalanan pergi serasa menghabiskan waktu yang lebih banyak dibandingkan pulang? Sebab kita begitu antusias. Berbeda dengan perjalanan pergi, perjalanan pulang selalu mengoleh-olehiku sepaket rasa. Rasa yang ingin bisa kutuangkan, namun belakangan seringkali tercecer olehku, maaf.
Kali ini aku tak ingin mencecerkan lagi oleh-oleh yang kuterima, sepaket rasa syukur. Selama ini aku tak pernah sadar betapa indah dan menakjubkannya bentangan angkasa di kota asalku. Ya.. mungkin seperti kata orang-orang tua dulu, kamu sering tak menyadari apa yang kamu miliki hingga ‘ia’ hilang. Untungnya aku sempat menyadari hal tersebut sebelumnya.
Dan menurutku, itu juga salah satu alasan lain kita harus terus melakukan perjalanan. Kadang kita tak pernah sadar bahwa apa yang kita miliki telah begitu hebat, kita harus berjalan-jalan keluar dan melawat ke beberapa tempat untuk menyadari betapa luar biasanya milikmu. Btw.. dont take it as personal! hihihihihi
morning sky at Pantai Padang
dago,2013-2-3
ivy
*biru menuliskan sepaket oleh-oleh rasa
Leave a Reply